Tuesday, July 24, 2018

Merpati Pos Carrier


Kemampuan terbang yang hebat dan naluri untuk pulang kekandang yang kuat dari merpati telah dimanfaatkan orang untuk tujuan tertentu. Salah satu diantaranya adalah mengirim berita. Disinilah kira-kira muncul nama merpati pos.
Sejarah mencatat, selain untuk mengirim berita-berita iseng, merpati pos juga dipercaya untuk membawa berita rahasia yang menyangkut kelansungan hidup orang banyak. Sewaktu pecahperang Dunia I, tercatat satu episode yang menceritakan kepahlawanan seekor merpati pos. berkat jasanya pasukan Amerika dapat diselamatkan dari gempuran Alteleri musuh. Pejuang-pejuang Indonesiasewaktu menghadapi kekuatan tentara pendudukan Belanda pun memanfaatkan jasa merpati pos dakam mengirim berita rahasia.
Sekarang untuk keperluan serupa, jasa merpati pos tidak diperlukan lagi. Kemajuan teknologi telah menggantikan peran merpati pos. meski demikian, nama merpati pos tetap digunakan sampai sekarang. Dengan kemampuan yang dimilikinya, merpati pos dijadikan suatu permainan atau kompetisi yang mengasikkan dari penggemarnya. Sampai-sampai berdiri suatu perhimpunan yang dinamakan Perhimponan Olahraga Merpati Pos Seluruh Indonesia (POMSI). Organisasi ini dibentuk oleh para penggemar merpati pos tahun 1968. di negara-negara Amerika dan Eropa, organisasi serupa telah lama dibentuk, jauh lebih lama dibanding di Indonesia.
Olahraga merpati pos mempertandingkan kecepatan terbang merpati dari jarak ratusan hingga ribuan kilometer. Dari jarak tersebut, merpati dilepas. Yang paling cepat kembali ke kandang adalah pemenangnya.
Pada mulanya, yang disebut merpati pos asli sebeenarnya adalah Carrier Pigeon, berasal dari timur tengah. Jenis ini dikembangbiakkan di Inggris lebih dari 400 tahun yang lalu. Carrier pigeon memiliki sosok yang gagah dengan bulu yang tipis dan kaku. Warna bulu bervariasi ; ada yang merah, hitam, cokelat, kuning dan putih. Sikap berdirinya tegak dengan kaki panjang. Lehernya panjang dan silindris. Kulit do sekeliling mata dan tonjolan di hidungnya tebal dan besar. Berat merpati ini berkisar 550-650 gram.
Pada umur sekitar 1,5 tahu merpati ini sanggup terbang dengan baik sampai jarak 200 km. selebihnya dia akan kepayahan, padahal jarak 200 km bagi merpati pos sekarang (modern racing pigeon / homer) baru merupakan pemanasan. Untuk lomba, jarak yang dipertandinkan dapat mencapai 1.500 km atau bahkan lebih. Oleh karena itulah kedudukan carrier pigeon diambil alih oleh modern racing pigeon / homer.
Modern racing homer pertamakali diketemukan oleh orang belgia melalui persilangan carrier pigeon dengan bernagai jenis merpati yang bersifat unggul, seperti ulet dalam menemukan kandangnya, cerdas serta mampu terbang tinggi dengan cepat. Sifat unggul ini dipergunakan untuk memperbaiki kekurangan carrier pigeon diantaranya terbang rendah dan cepat lelah. Jenis-jenis yang dipergunakan untuk perbaikan tersebut antara lain cumulet, tumbler, camus, frill, dragon, owl, dan lain-lain.
Oleh karena ditemukan di Belgia, modern racing homer selanjutnya dikenal sebagai Belgian Homer yang akhirnya tersebar keseluruh dunia. Belgian homer ini merupakan penerbang jarak jauh yang hebat.
Sekarang dapat dikatakan asli merpati pos adalah moyang dari modern racing homer, rupa dari burung ini berbeda dengan moyangnya. Ukuran tubuhnya lebih kecil dengan berat berkisar antara 350-475 gram. Tubuhnya lebih tampak manis karena hidung dan kulit disekeliling mata yang kecil dan tipis. Selain itu, bulunya pun lebih licin dan mengkilap dengan warna bervariasi, seperti biru berselang hitam, merah berselang abu-abu, hitam, putih, coklat dan variasi warna-warna lainya. Burung ini bersayap serta berekor kuat, sesuai untuk terbang cepat dan jarak jauh.
Di beberapa negara termasuk Indonesia, merpati pos terus dikawin silangkan untuk perbaikan kemampuanya. Sekarang ini merpati pos yang sering keluar sebagai juara dalam perlombaan bukan hanya merpati impor, tetapi merpati yang lahir di Indonesia meskipun mulanya memang burung impor.

No comments:

Post a Comment